Hanya butuh waktu empat menit baginya untuk menumbangkan Renato Moicano dalam laga UFC 256. Setelahnya, dia langsung melantangkan selawat yang khas: ya Allah, curahkanlah selawat kepada Muhammad dan keluarga Muhammad. Dia adalah Rafael “Ataman” Fiziev, satu dari sedikit petarung seni bela diri campuran muslim yang berlaga di UFC. Rafael menjadi minoritas dalam minoritas karena dia seorang muslim Syiah.
Lanjutkan membaca “Petarung UFC Rafael Fiziev Melawan Stigma sebagai Syiah”Tag: bela diri
Sebagai muslim pertama yang menjuarai UFC, Khabib Nurmagomedov menjadi inspirasi. Kini, nama petarung seperti Muhammad, Usman, Abdul Razak, Rashid, tidak lagi asing di ring oktagon. Namun, terselip pertanyaan: bagaimana perspektif Islam tentang olahraga “perkelahian” ini? Memang, ada sejumlah orang yang tidak tertarik dengan olahraga tarung ini. Ada pula yang menjustifikasi ketidaksukaannya dengan menganggap olahraga ini bertentangan dengan agama.
Lanjutkan membaca “Bertarung dan Menonton UFC: Bagaimana Menurut Islam?”