Ayo Jadi Blogger (Agama) Bermanfaat!

Satu dari empat badge Ayo ngeBlog! adalah “ayo jadi blogger bermanfaat!” Dalam mendefinisikan bermanfaat, salah seorang kontributor Ayo ngeBlog! menuliskan: “Apapun topik blog kita, entah blog curhat, blog tutorial, blog bertopik khusus, blog citizen journalism, atau blog yang lain, yang penting blog kita harus memberikan manfaat!”

Lanjutkan membaca “Ayo Jadi Blogger (Agama) Bermanfaat!”

Fikih Blogging dari WordPress

Setiap membeli barang, banyak orang yang langsung pakai tanpa membaca buku panduan. Ketika sudah rusak, barulah dicari buku panduan itu atau kalau orangnya darah tinggi langsung komplain ke penjual. Begitu juga dalam memanfaatkan sarana di dunia maya, jarang dari kita yang membaca terms and conditions. Dalam dunia blog, pihak WordPress telah memberikan saran bagi para penggunanya, khususnya dalam meningkatkan traffic atau kunjungan. Semoga bermanfaat untuk para blogger dan yang mau membuat blog.
Lanjutkan membaca “Fikih Blogging dari WordPress”

Proses Memperbaiki Bahasa Blog

Sudah lama saya tidak update tulisan di blog ini. Banyak alasannya, mulai dari (sok) sibuk hingga sulitnya fokus pada satu tema saat menulis. Satu hal lain yang tidak kalah penting adalah blog ini sedang dalam proses merapikan bahasa yang digunakan: Bahasa Indonesia. Ada yang bilang bahasa yang saya gunakan cenderung kaku dan tidak menarik. Tapi itu semua semata-mata untuk mempertahankan pola bahasa yang baik. Apalagi terdengar kabar negeri jiran sedang mengklaim Bahasa Indonesia(?)

Beberapa bagian kata dan kalimat dalam blog ini merupakan serapan dari Bahasa Arab. Misalnya saja kata “mazhab” dalam judul blog ini. Saat ini masih ada orang yang salah dalam menuliskannya menjadi “madzhab”. Begitu juga “hadits” yang seharusnya ditulis “hadis”, “Al-Quran” yang seharusnya ditulis “Alquran”, malahan yang selama ini saya tulis “Ramadhan” dan “adzan” seharusnya ditulis dengan “Ramadan” dan “azan”. Hal sepele? Justru dari hal kecil inilah kita memulai sesuatu yang besar. Perfeksionis? Tidak.

Lanjutkan membaca “Proses Memperbaiki Bahasa Blog”